Detail Aduan

sahmad
Sintung, Pringgarata, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Bar., Indonesia
image

Assalaaua'alaikum.... Mohon Bantuan Bapak/ibu yg berwenang.. Terkait pembuatan adminduk.. Kami mau memperbaiki Akta kelahiran yg dimana nama ayah beda dengan yg Di KK/KTP/ijazah .... dalam hal ini acuannya adalah KK (karena ybs sudah tamat sekolah) ..akan tetapi dlm prosedur perbaikannya harus di sertakan dgn surat keterangan kesalahan penulisan Ijazah dari sekolah(dinas pendidikan)... Semetara dari skolah sendiri tidk mau memberikan surat keterangan tersbut karena tidak mau dikatakan salah.

8 Komentar 28 Jul 2021
sahmad
Terima kasih informasinya akan kami teruskan ke instansi terkait
sahmad
Terima kasih Pak Sahmad. Terkait pencatatan perubahan nama bisa merujuk dengan dokumen negara lainnya seperti ijazah. Selain itu juga bisa dengan cara *contrarius actus* yaitu pemohon mengisi dan menandatangani formulir pelaporan serta menyertakan : 1. Kutipan akta penc.sipil yang akan diubah (akta kelahiran) 2. Dok pendukung yang menguatkan perubahan; 3. KK, KTP el, atau 4. Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak- SPTJM (Pemohon bisa brkoordinasi dg Dukcapil setempat) Terima kasih Utk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Layanan Pengaduan (Dukcapil Loteng) : 087823790823/085333648443
sahmad
Baik.. terimakasih bapak/ibu admin.. kami coba dulu,,,
sahmad
Nomer nya tidak aktif pak/ibu
sahmad
Birokrasi di loteng terlalu ribet pak/bu .. ketika terjadi perbedaan nama di adminduk dengan ijazah, maka harus minta surat keterangan kesalahan penulisan dari sekolah baik itu SD,SMP dan SMA... Mengetahui kepala dinas terkait sesuai naungan sekolah, Bolak/balik dari ujung Loteng atau mungkin dari Bima juga hanya untuk minta surat keterangan kesalahan penulisan.... sangat menguras tenaga, waktu dan uang,, sosialisasi terkait prosedur nya juga tidak ada
sahmad
Seperti kelengkapan yang harus dibawa dalam meminta surat keterangan tersebut, Sehingga kalau terjadi kekurangan berkas atau persyaratan bisa bolak balik untuk melengkapinya,,,, Ini permasalahan real pak/bu ,, Mohon di permudah ,Karena saya mengalami sendiri kejadian ini,, Trimakasih atas perhatiannya
sahmad
Pak Sahmad, maaf atas kesalahan teknisnya. Untuk permasalahan/pelayanan dukcapil Bapak bisa menghubungi no +6281805789549 (Ibu Anys Dukcapil Loteng)Terima Kasih 🙏
sahmad
Terima kasih atas partisipasi dan informasinya. Pengaduan sudah terjawab. Salam. Tim NTB Care.

Lokasi Aduan Dapatkan Arah

Status History Lihat list status history

03 Aug 2021
Selesai
28 Jul 2021
Disetujui
28 Jul 2021
Menunggu Persetujuan

Terusan List instansi yang akan menangani aduan

03 Aug 2021
Dinas Pemberdayaan Masyarakat,Pemerintah Desa, Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi NTB
Facebook