Berita

Berita

Berita terkait kegiatan maupun agenda yang akan dilaksanakan di NTB. Berita selengkapnya ada di Website Pemerintah Provinsi NTB
Gubernur NTB Lepas Jack Berlaga di SOWSG Berlin 2023

Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah melepas Zakaria, atlit kelahiran Kadindi, Kabupaten Dompu, mewakili Indonesia untuk berlaga di Olimpiade anak berkebutuhan khusus atau Special Olympics World Summer Games (SOWSG) Berlin, Jerman, 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Bang Zul sapaan Gubernur, meminta kepada seluruh masyarakat NTB untuk mendoakan Jack, panggilan akrab Zakaria. Bang Zul berharap, Jack, dapat menyumbangkan Emas untuk Indonesia. 

"Kita doakan agar Jack dapat mempersembahkan medali emas utk Indonesia!" tutur Bang Zul. 

Putra NTB tersebut mewakili Indonesia bersama tiga atlet lari lainnya, yakni Dewangga Kanahaya Iskandar asal Jawa Barat, Agusdina Tefamnas asal Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Frety Zinta Melia asal Lampung.

Jack dan ketiga temannya akan bertanding di ajang lari jarak pendek di Jerman. Keempat pelari Indonesia itu juga akan bertanding dalam dalam nomor estafet campuran empat pelari putra dan putri. (novita, opik, kominfotikntb)

pada 01 May 2023
“Trabas Dompu Great Adventure” Siap Meriahkan MXGP SAMOTA 2023

Memeriahkan event MXGP 2023 di Samota Sumbawa pada 25 Juni mendatang, Pemerintah Provinsi NTB bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Dompu siap menggelar “Trabas Dompu Great Adventure”. Acara tersebut akan diselenggarakan pada tanggal 18 Juni 2023 mendatang. 

Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah mengungkapkan mendukung penuh acara yang akan diikuti oleh 3000 peserta tersebut.

"Pokoknya 18 Juni Panitia bersama Pak Bupati dan IMI Dompu punya hajat meriah dan Istimewa," ujar Bang Zul, sapaan Gubernur NTB, Minggu, 30 April 2023. 

Tak hanya itu, kegiatan ini akan melibatkan 100 lebih UMKM, Edu Camp anak-anak SMK dan SMA, serta akan dimeriahkan oleh Konser Musik Nasional dan Lokal. 

Bang Zul berharap side salah satu event MXGP ini nantinya bisa memberikan dampak positif yang sebesar-besarnya untuk masyarakat.

Hadiah utama event ini pun cukup fantastis, berupa satu unit rumah dan  sejumlah hadiah hiburan seperti sepeda motor Honda CRF, motor matic, sepada gunung hingga televisi. (novita, opik, kominfotikntb)

pada 01 May 2023
Sekda NTB Sambut Kehadiran Eksodan Sudan

Lombok Tengah - - Sekretaris Daerah Provinsi NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi menyambut kehadiran para Warga Negara Indonesia (WNI) asal Provinsi NTB yang terdampak konflik bersenjata perang saudara di Sudan, telah kembali ke tanah air, di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM), Senin (01/05).

"Sebabyak 42 WNI asal NTB yg eksodan dan sudah ada di tanah air bersama eksodan lainnya yang di tampung sementara di Asrama Haji Jakarta. Di bawah koordinasi Kantor Penghubung NTB di Jakarta, pagi Senin 1 Mei  2023 ini 23 orang eksodan sudan di pulangkan ke NTB dalam 2 kloter," jelas Miq Gite. 

Ribuan WNI yg sedang di Sudan untuk bekerja, sekolah dan kepentingan lainnya menjadi korban. Dalam situasi sulit, Pemerintah hadir untuk melindungi dan evakuasi WNI keluar dari Sudan ke Jeddah Saudi Arabia dan kota2 lainnya yg aman untuk selanjutnya dibawa pulang ke tanah air. 

"Kloter pertama 4 orang tiba pukul 10.00 wita. 1 orang mahasiswa atas nama Ihsan Alwan Maulana ( Semester 4 ) asal Ampenan.  3 orang PMI yaitu Fitri Indah Yani asal Labuapi dijemput Suami dan anaknya. Ia sangat bersyukur dan berterima kasih kepada pemerintah dan Pemprov NTB  yg sudah membantu kepulangannya hingga tiba dengan selamat di Lombok,", ungkapnya.

Hal yg sama disampaikan Husniah PMI asal Sekotong yang keduanya berangkat lewat pengerah jasa tenaga kerja di Jakarta. Sopiawati PMI asal Rhee Sumbawa, cerita pengalamannya 9 tahun di Sudan serta situasi Sudan yg porak poranda saat ini.

Miq Gite juga mengatakan sebanyak 4 orang warga NTB eksodan Sudan kloter 1, semuanya sudah diserahkan ke keluarga masing - masing dalam keadaan sehat dan selamat. Kloter 2 sebanyak 19 orang tiba pukul 15.00 wita.
Kloter 3, direncanakan pulang tgl 2 Mei 2023.

"Pemprov NTB  terus memonitor dinamika politik dan konflik bersenjata di Sudan untuk perumusan kebijakan selanjutnya," tegasnya. (diskominfotikntb)

pada 01 May 2023
Majukan Pariwisata NTB, Gubernur Bang Zul Bangun Sinergi dengan Kementrian BUMN

Demi mendukung penuh sektor pariwisata di Nusa Tenggara Barat dapat berjalan maksimal, Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah membangun sinergi dengan Kementrian BUMN Republik Indonesia. 

Hal tersebut dilakukan dengan mengadakan audiensi bersama Wakil Menteri BUMN I Pahala Nugraha Mansury dan Wakil Menteri II BUMN Kartika Wirjoatmodjo di Jakarta, pada Jumat 28 April 2023.

"Pagi ini bersama Pak Pahala, Wakil Menteri BUMN RI yang bersama BUMN-BUMN kita akan mendukung penuh berbagai kegiatan pariwisata kita di NTB di bulan-bulan mendatang," tutur Bang Zul. 

Gubernur menjelaskan APBD Provinsi NTB masih terbatas untuk membiayai berbagai kegiatan-kegiatan pariwisata di NTB. Karena itu bersinergi dengan berbagai BUMN adalah salah satu solusi untuk mengatasi keterbatasan tersebut. 

"Karenanya bersinergi dengan BUMN kita adalah salah satu solusi untuk mengatasi keterbatasan ini," jelas Bang Zul. 

Sebagaimana diketahui, terdapat berbagai BUMN yang ada di NTB, di antaranya PLN,Telkom, Antam, Pertamina, Angkasa Pura, Pelindo, POS, BRI, Mandiri, BNI, BTN, dan BUMN lainnya

"Kesediaan mereka utk  bersinergi dengan kita benar-benar meringankan beban dan membantu kegiatan-kegiatan kita di NTB," tandasnya. (novita, opik, kominfotikntb)

pada 29 Apr 2023
Bantu Pariwisata NTB, Kementrian BUMN Sambut Baik Audiensi Gubernur Bang Zul

Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah melakukan audiensi bersama Wakil Menteri BUMN I Pahala Nugraha Mansury dan Wakil Menteri II BUMN Kartika Wirjoatmodjo di Jakarta, pada Jumat 28 April 2023.

Audiensi tersebut bertujuan untuk membangun sinergi bersama berbagai BUMN yang ada di NTB untuk mendukung kemajuan pariwisata. 

Merespon hal tersebut, Wakil Menteri BUMN I Pahala Nugraha Mansury dan Wakil Menteri II BUMN Kartika Wirjoatmodjo langsung mengadakan rapat di Kantor Kementrian BUMN bersama berbagai BUMN terkait. 

"Pak Wamen BUMN langsung mengadakan rapat di kantor kementerian BUMN dengan BUMN yang diminta untuk membantu berbagai kegiatan kita di NTB. Mudah2an semua berjakan lancar sesuai rencana," harap Gubernur. 

Gubernur menjelaskan APBD Provinsi NTB masih terbatas untuk membiayai berbagai kegiatan-kegiatan pariwisata di NTB. Karena itu bersinergi dengan berbagai BUMN adalah salah satu solusi untuk mengatasi keterbatasan tersebut. 

"Karenanya bersinergi dengan BUMN kita adalah salah satu solusi untuk mengatasi keterbatasan ini," jelas Bang Zul. 

Sebagaimana diketahui, terdapat berbagai BUMN yang ada di NTB, di antaranya PLN,Telkom, Antam, Pertamina, Angkasa Pura, Pelindo, POS, BRI, Mandiri, BNI, BTN, dan BUMN lainnya

"Kesediaan mereka utk  bersinergi dgn kita benar-benar meringankan beban dan membantu kegiatan-kegiatan kita di NTB," tandasnya. (novita, opik, kominfotikntb)

pada 29 Apr 2023
Rakor PPID dan Komitmen NTB Jadi Provinsi Informatif, 2023 Targetkan Masuk Lima Besar Nasional

Pejabat Pengelola Informasi Daerah (PPID) Pemerintah Provinsi NTB berkomitmen trus meningkatkan mutu pelayanan informasi publik kepada masyarakat. Karena itu, Pemprov NTB menargetkan masuk 5 besar dalam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2023.

Hal tersebut diutarakan, Kepala Dinas Kominfotik NTB Dr. Najamuddin Amy saat Rapat Koordinasi PPID Utama dan PPID pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) digelar di Ruang Rapat Sangkareang Kantor Gubernur NTB, Kamis 27 April 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Bang Najam sapaan Kadis, membakar semangat perwakikan PPID OPD Pemprov NTB untuk menjadi perangkat daerah yang informatif.

"Semuanya harus informatif, yang lain bisa kita juga harus bisa!" ujar Bang Najam. 

Menjadi daerah yang informatif, dijelaskan Kadis, menjadi tanggungjawab seluruh pihak dalam penyelenggaraan pemerintahan.

Bang Najam melanjutkan, Pemprov NTB dapat meningkagkan pelayanan informasinya dengan memaksimalkan berbagai platform informasi melalui aplikasi pelayanan publik. Berbagai aplikasi tersebut merupakan inovasi sebagai upaya keterbukaan tata kelola dan akuntabilitas pemerintah provinsi. (novita, her, kominfotikntb)

pada 28 Apr 2023
Kadis Kominfotik gandeng KI NTB targetkan 100 % OPD Informatif 2023

Dinas Kominfotik NTB menggandeng Komisi Informasi (KI) NTB menargetkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov 100% informatif di tahun 2023.

Hal tersebut disampaikan, Kepala Dinas Kominfotik NTB Dr. Najamuddin Amy saat Rapat Koordinasi PPID Utama dan PPID pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) digelar di Ruang Rapat Sangkareang Kantor Gubernur NTB, Kamis 27 April 2023.

Dengan 100% OPD Pemprov NTB berpredikat informatif, maka target menjadikan Provinsi NTB sebagai 5 besar  daerah informatif nasional bisa terwujud. 

"Semuanya harus informatif, yang lain bisa kita juga harus bisa!" ujar Bang Najam. 

Menjadi daerah yang informatif, dijelaskan Kadis, menjadi tanggungjawab seluruh pihak dalam penyelenggaraan pemerintahan.

Bang Najam melanjutkan, Pemprov NTB dapat meningkagkan pelayanan informasinya dengan memaksimalkan berbagai platform informasi melalui aplikasi pelayanan publik. Berbagai aplikasi tersebut merupakan inovasi sebagai upaya keterbukaan tata kelola dan akuntabilitas pemerintah provinsi. (novita, her, kominfotikntb)

pada 28 Apr 2023
ASN PEMPROV NTB SIAP KEMBALI LAYANI MASYARAKAT

Setelah libur panjang cuti bersama dan libur hari raya idul fitri 1444 H, ASN lingkup Pemprov NTB kembali masuk kerja menghidupkan mesin birokrasi melayani masyarakat pada Rabu 26 April 2023.

Sekretaris Daerah Provinsi NTB Drs H. Lalu Gita Ariadi, M.Si memimpin Apel Pagi hari masuk pertama usai rangkaian Libur tersebut di Lapangan Bumi Gora NTB. Apel Pagi tersebut dirangkaiakan dengan kegiatan halal bihalal.

"Sebagian besar sudah siap memulai melanjutkan kerja, meski ada yang masih terjebak atau terkendala arus balik. Ada juga yg melakukan isolasi mandiri setelah pulang dari luar daerah yang masih potensial Covid-19," ujar Sekda. 

Setelah apel digelar, acara dilanjitkan dengan sillaturrahmi dan coffee morning. Kemudian digigrlar diskusi terkait persiapan peringatan Hari Otonomi Daerah, Hari Pendidikan Nasional, Hari Kesadaran Nasional, Hari Buruh Internasional, dan Persiapan tuan rumah FORNAS ( KORMI ) 2025.

Selain itu, dibahas juga Kick Off Penanganan Stunting, persiapan Main Jaran Gubernur Cup dan MXGP, kesiap siagaan hadapi bencana, progress penyusunan RPD 2024, kinerja APIP juga membahas perkembangan belanja dan penerimaan pendapatan daerah Triwulan I 2023. (novita, opik, kominfotikntb)

pada 27 Apr 2023
Gubernur NTB Tindaklanjuti MoU dengan University Nottingham

Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah menindaklanjuti Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepakatan antara Pemerintah Provinsi NTB dengan University Nottingham UK pada hari Senin 24 April 2023.

"Hari ini  bersama dua Ilmuwan ternama dunia dari University of Nottingham Professor Ian Fisk dan  Professor Pat Willer, serta Professor Bagus dari Indonesia yg kini mengajar di Nottingham," tutur Bang Zul.

Ia juga menginformasikan bahwa para ilmuwan tersebut akan berkunjung ke Provinsi NTB untuk menjalin kolaborasi.

"Insya Allah mereka pada bulan Mei dan Juni mendatang akan berkunjung ke NTB, untuk menjalin kolaborasi dengab kampus - kampus di NTB dan juga UKM - UKM kita di NTB," jelas Bang Zul.

Bang Zul juga berpesan kepada seluruh mahasiswa dan staff pengajar dapat memanfaatkan laboratorium science dan technologi yang canggih di UK.

"Anak - anak mahasiswa dan staf pengajar kita bisa berkunjung dan memanfaatkan lab - lab science dan technology yg canggih - canggih di UK ini," tutupnya. (diskominfotikntb)

pada 26 Apr 2023
Pemprov NTB Bersama IPEMI NTB Bagi Takjil Gratis

Mataram - - Pemerintah Provinsi NTB melalui Dinas Kominfotik NTB bersama dengan Ikatan Pengusaha Muslim Indonesia (IPEMI) Provinsi NTB mengadakan pembagian takjil gratis kepada masyarakat Kota Mataram yang berlangsung di depan Kantor Diskominfotik NTB, Jum'at (14/04).

Sekretaris Diskominfotik NTB, Erni Suryani mengatakan kegiatan ini bertujuan sebagai bentuk rasa kepedulian kepada sesama masyarakat yang sedang menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan. 

"Kegiatan berbagi takjil ini sebagai bentuk kepedulian kepada sesama di bulan suci Ramadhan ini," tutur Sekdis Kominfotik NTB.

Senada dengan Sekdis Diskominfotik NTB, Ketua IPEMI NTB Dra. Hj. Bau Intan mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai salah satu bentuk nyata kepedulian kepada sesama dan dapat meraih keberkahan di bulan Ramadhan.

"Kegiatan ini tentunya untuk melatih semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama dan mengharapkan keberkahan di bulan Ramadhan ini," ungkapnya. 

Banyak masyarakat yang begitu antusias untuk mendapatkan takjil gratis yang dibagikan, salah satunya mahasiswa dari Universitas Mataram, Putri Utami mengucapkan terima kasih atas takjil yang dibagikan. 

"Kebetulan saya ngekos, jadi takjil ini sangat berarti untuk saya, bisa menikmati hidangan lezat untuk berbuka nanti," tutur Putri. (diskominfotikntb)

pada 20 Apr 2023
Menampilkan 2151 sampai 2160 dari 5303 berita
Facebook